Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Naskah Kuna serta Inovasi Besprenku oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Bandung Kepada Paguyuban Pecinta Aksara dan naskah Kuna di wilayah Kabupaten Bandung
Wargi Bedas!!!
Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Bandung bersama @pencinta_naskah_kuno_bandung telah melaksanakan kegiatan "FOCUS GROUP DISCUSSION PENINGKATAN KAPASITAS SUMBER DAYA MANUSIA PAGUYUBAN PENCINTA AKSARA DAN NASKAH KUNA KAB. BANDUNG" dengan tema, "Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan Naskah Kuna serta Inovasi BESPRENKU (Bandung Bedas Preservasi Manuskrip dan Naskah Kuna)".
Dengan para Narasumber, CANDRA PURNAMA K., S.Pd. (Ketua Pancanaka Kabupaten Bandung), NANANG HAPID (Div. Alih Media dan Duplikasi Naskah Kuna Pancanaka), serta YUDISTIRA PURANA SHAKYAKIRTY (Ahli Aksara Pancanaka Kabupaten Bandung). Rabu, 17 Juli 2024
Dalam sambutannya, Kadis Pusip @teguhpurwayadi81 menyampaikan Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Bandung akan terus berkomitmen untuk pelestarian aksara sunda dan naskah kuna. Kadis Pusip juga berharap dengan upaya ini, Dispusip bisa terus melakukan berbagai sinkronisasi dan kerjasama dalam rangka peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia para Pegiat Aksara Sunda dan Naskah Kuna untuk terus menggencarkan pelestarian naskah kuno di masyarakat.
@dadangsupriatna
@emmadetys
@cakra.amiyana
@teguhpurwayadi81
@perpusnas.go.id
@dispusipdajabar
@kim.agung
@preservasi.perpusnas
@bandungpemkab